DUNG KANCIL PERLU PEMBUATAN SALURAN IRIGASI
12 Oktober 2017 12:54:42 WIB
Sumber daya air adalah sumber daya berupa air yang berguna atau potensial bagi manusia. Kegunaan air meliputi penggunaan di bidang pertanian, industri, rumah tangga, rekreasi, dan aktivitas lingkungan. Sangat jelas terlihat bahwa seluruh manusia membutuhkan air tawar.
97% air di bumi adalah air asin, dan hanya 3% berupa air tawar yang lebih dari 2 per tiga bagiannya berada dalam bentuk es di glasier dan es kutub. Air tawar yang tidak membeku dapat ditemukan terutama di dalam tanah berupa air tanah, dan hanya sebagian kecil berada di atas permukaan tanah dan di udara.
Air tawar adalah sumber daya terbarukan, meski suplai air bersih terus berkurang. Permintaan air telah melebihi suplai di beberapa bagian di dunia dan populasi dunia terus meningkat yang mengakibatkan peningkatan permintaan terhadap air bersih. Perhatian terhadap kepentingan global dalam mempertahankan air untuk pelayanan ekosistem telah bermunculan, terutama sejak dunia telah kehilangan lebih dari setengah lahan basah bersama dengan nilai pelayanan ekosistemnya. Ekosistem air tawar yang tinggi biodiversitasnya saat ini terus berkurang lebih cepat dibandingkan dengan ekosistem laut ataupun darat. (Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas)
Sumber air dari Tuk Kajar sangat melimbah dan selama ini belum maksimal pemanfaatanya oleh warga Desa Karangtengah,Pemanfaatan air sumber Kajar dirasakan sangat bermanfaat bagi warga tani di sepanjang aliran sungai kajar sampai Dung Kancil Karangtengah I.Perlu adanya saluran air/saluran irigasi yang bagus atau memadai guna memperlancar saluran air untuk pengairan pertanian di lingkungan sepanjang kali kajar sampai sangkrah.
Perlu campur tangan Pemerintah untuk memberikan bantuan bagi warga petani khususnya Setren Sangkrah dalam pembuatan saluran air / irigasi untuk pengairan sawah dan Setren dari kali Dung Kancil Sampai Sangkrah Karangtengah I.
Kurang lebih ada 25 petani yang memiliki lahan di wilayah setren sangkrah Karangtengah 1,pada waktu yang lalu melakukan rembuk warga dikarenakan melimpahnya air yang terbuang ke sungai oya perlu adanya pemanfaatan buat pengairan di lahan pertanian khusus Setren Sangkrah,dalam rembuk tersebut menghasilkan keputusan melakukan pengumpulan dana sukarela untuk pembuatan saluran air dari dung kancil yang dana tersebut kurang lebih terkumpul Rp. 2.860.000,- Dikatakan Sigit selaku bendahara pembangunan saluran air tersebut Dana tersebut telah dikgunakan untuk Pembangunan saluran air,pembangunan ini juga dilakukan karena saluran lama yang melewati pemukiman warga Karangtengah 1 ini sering menjadi masalah sosial dikarenakan sering bocor dan masuk ke pekarangan perumahan warga.
Perwakilan warga paguyuban tersebut mengajukan proposal ke Desa Karangtengah untuk meminta bantuan dana pembangunan irigasi tersebut.Melalui Kasi Pelayanan Desa Karangtengah sesuai pengajuan proposal Dukuh Karangtengah I yang pada intinya penanggulangan Bencana Sosial apa bila saluran tersebut tidak segera di benahi akan menyebabkan prmasalahan sosial yang serius ( air sungai yang dimanfaatkan petani yang melewatii jalur pemukiman sering meluap ke pemukiman warga yang menyebabkan kurang nyamannya warga yang dilalui saluran tersebut ) Dengan anggaran Tanggap Darurat Bencana Sosial Pemerintah Desa Karangtengah pada hari ini Kamis, 12 Oktober 2017 mengeluarkan Bantuan Sosial kepada perwakilan Paguyuban Petani Padukuhan Karangtengah I sejumlah Rp. 500.000,- guna penanggulangan Bencana Sosial tersebu,yang disampaikan oleh Sekretaris Desa Karangtengah ANJAR PRATIWI kepada perwakilan warga.
Harapan besar di minta oleh petani sekitar Dung Kancil Karangtengah I agar saluran air irigasi bisa dibangun lebih besar sehingga pemanfaatan air sungai bisa lebih banyak dan petani tidak kekurangan air untuk pertanian.Pesan tersebut disampaikan SIGIT selaku perwakilan paguyuban.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Hari Pertama Tatap Muka PKBM Warga Kalurahan Karangtengah Sangat Antusias
- PAMONG KALURAHAN KARANGTENGAH SILATURAHMI DAN HALAL BI HALAL KE BEBERAPA MANTAN LURAH
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1445 H
- PELAKSANAAN SHOLAT IDUL FITRI 1446 H [2025], MASYARAKAT KALURAHAN KARANGTENGAH
- PENYALURAN BLT DD TAHUN 2025 KALURAHAN KARANGTENGAH
- PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN LIBUR LEBARAN (1446 H) KALURAHAN KARANGTENGAH
- Bimbingan dan Sosialisasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko dilaksanakan di Kalurahan Karangtengah