PEMBINAAN DAN PENYERAHAN ALAT PERTANIAN BERSAMA GAPOKTAN
30 Oktober 2017 14:39:51 WIB
Pertanian adalah kegiatan pemanfaatan sumber daya hayati yang dilakukan manusia untuk menghasilkan bahan pangan, bahan baku industri, atau sumber energi, serta untuk mengelola lingkungan hidupnya.[1] Kegiatan pemanfaatan sumber daya hayati yang termasuk dalam pertanian biasa dipahami orang sebagai budidaya tanaman atau bercocok tanam (bahasa Inggris: crop cultivation) serta pembesaran hewan ternak (raising), meskipun cakupannya dapat pula berupa pemanfaatan mikroorganisme dan bioenzim dalam pengolahan produk lanjutan, seperti pembuatan keju dan tempe, atau sekadar ekstraksi semata, seperti penangkapan ikan atau eksploitasi hutan.Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Desa Karangtengah kurang lebih 75% warganya adalah bermata pencaharian bertani dengan dasar itu Pemerintah Desa Karangtengah pada hari Senin, 30 Oktober 2017 bersama PPL Pertanian mengadakan Pembinaan dan Pemberian Bantuan alat Pertanian Sprayer bagi Gapoktan Desa Karangtengah.
Ketua Gapoktan Desa Karangtengah H.Sugiyo menyambut baik atas perhatian dari Pemerintah Desa yang telah memberikan bantuan alat Pertanian dan Pembinaan.
Pemerintah Desa Karangtengah memberikan bantuan kepada Gapoktan Desa Karangtengah melalui anggaran Dana Desa Rp. 19.638.000 yang dana ini dipergunakan untuk Pengadaan Sprayer dan Pembinaan.
Dalam Sambutannya Kepala Desa Karangtengah H.Siswanto Anwar memberikan motivasi bagi Kelompok Tani se Desa Karangtengah dan Kelompok KWT Desa Karangtengah untuk bertani secara profesional sesuai pembinaan dan pengalaman dari para warga tani yang telah berhasil dalam bertani.
Dalam kesempatan yang sama H.Siswanto Anwar juga mengingatkan kepada para petani untuk bertani dengan cara yang ramah lingkungan untuk kelangsungan Ecosistem.
Pembinaan dilaksanakan dalam waktu yang sama oleh PPL Desa Karangtengah Kecamatan Wonosari Bp.Sukiran dengan metode penyampaian materi dilanjutkan tanya jawab.Banyak petani yang tergabung dalam GAPOKTAN yang menyampaikan pertanyaan,permasalahan dan pengalaman dalam bertani.
SUMARI/KSR
Komentar atas PEMBINAAN DAN PENYERAHAN ALAT PERTANIAN BERSAMA GAPOKTAN
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Hari Pertama Tatap Muka PKBM Warga Kalurahan Karangtengah Sangat Antusias
- PAMONG KALURAHAN KARANGTENGAH SILATURAHMI DAN HALAL BI HALAL KE BEBERAPA MANTAN LURAH
- SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1445 H
- PELAKSANAAN SHOLAT IDUL FITRI 1446 H [2025], MASYARAKAT KALURAHAN KARANGTENGAH
- PENYALURAN BLT DD TAHUN 2025 KALURAHAN KARANGTENGAH
- PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN LIBUR LEBARAN (1446 H) KALURAHAN KARANGTENGAH
- Bimbingan dan Sosialisasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko dilaksanakan di Kalurahan Karangtengah