PEMBINAAN DESA WISATA DEWI SEKAR KAL KARANGTENGAH
Op@krt 24 Desember 2025 15:51:37 WIB
Karangtengah SIDASAMEKTA: Karangtengah (24/12/2025), Rabu 24 Desember 2025, Pembinaan Desa Wisata "DEWI SEKAR" Kalurahan Karangtengah dan hadir dalam kegiatan ini, Dinas Pariwisata Kab Gunungkidul, Panewu Wonosari (Kajamur), Lurah dan Pelaku atau pengurus desa wisata Kalurahan Karangtengah. Seperti yang di sampaikan dari Panewu, maupun Dinas Pariwisata bahwa di antara tujuan pembinaan desa wisata ini untuk mengembangkan potensi lokal dalam menciptakan destinasi wisata yang ada dan berkelanjutan, terlebih mampu menghidupkan denyut nadi ekonomi masyarakat di wilayah Kalurahan tersebut dengan berdasar dan fokus pada sektor pariwisata lokal yang sudah ada.
Berawal dari rintisan potensi wisata desa inilah kemudian di harapkan destinasi wisata Karangtengah bisa bangkit tumbuh dan berkembang berdaya saing sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor wisata. Dengan demikian para perintis pelaku wisata di Kalurahan Karangtengah sangat perlu bersinergi tentang pandangan gagasan dan perhatian yang baik, baik itu dari PemKal, pelaku rintisan wisata ( Pokdarwis ), UMKM dan dukungan masyarakat lokal, sehingga inovasi destinasi wisata yang ada di Kalurahan Karangtengah dapat berkembang bahkan di kenal luas dengan branding lokal, mampu menarik minat pengunjung dan menguntungkan.
Seperti beberapa contoh destinasi wisata unggulan Karangtengah yang sudah ada seperti, Tegal Arum adventurepark, pande besi Dwi manunggal, Pertanian Tani Sekar, Besalen Brojo Aji, maka ini semua yg tentunya perlu dan selalu jadi sentuhan dalam kembangan berinovasi dengan tata kelola dan SDM juga pemasaran dalam kemasan yang baik sehingga di mungkinkan produk paket wisata yang kreatif tersebut bisa bersaing dan bernilai jual.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PENYERAHAN BANTUAN PETERNAKAN AYAM PETELUR
- GIAT MALAM KAPOLRES GUNUNGKIDUL DI KALURAHAN KARANGTENGAH
- PERTEMUAN RUTIN KADER YANDU DAN KESEHATAN KALURAHAN KARANGTENGAH
- MONITORING KETAHANAN PANGAN MILIK BUMKAL KALURAHAN KARANGTENGAH
- PERTEMUAN RUTIN KADER KB KALURAHAN KARANGTENGAH
- PENYALURAN SANTUNAN KEPADA KORBAN BENCANA
- EVAKUASI POHON TUMBANG AKIBAT ANGIN KENCANG















